TSz6TUY0BUA8TpA9TUApTfr5GY==

Masyarakat Anti Mager Warnai Jalan Nasional Bone

masyarakat-anti-mager-bone-beraktivitas-di-jalan-desa-tea-musu-ulaweng

PEWARTA SULSEL - Masyarakat anti malas gerak (mager) mulai ramai beraktivitas di jalan nasional di Kabupaten Bone, Senin (23/1/2023). Seperti di jalan nasional Desa Tea Musu Kecamatan Ulaweng Bone pasca jalanannya diaspal.


Sebelumnya jalanan ini berkubang mirip empang dan sepi dari aktivitas masyarakat anti mager. berbagai aktivitas masyarakat mulai terlihat di tepi jalan nasional pasca jalan itu diaspal. Seperti lari pagi/sore, jalan santai, senam pagi hingga bersepeda.


Salah satu warga setempat Ika mengatakan, semenjak jalanan aspal dirinya melakukan aktivitas positif di tepi jalan. Ia menyebut lebih sering lari sore ketimbang pagi di jalan nasional itu.


"(Lari sore dalam rangka) mau tambah berat badan,"candanya, Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan jalan santai 'Sulsel Anti Mager' pada tanggal 16 Oktober 2022. Sulsel Anti Mager ini juga dalam rangka 353 tahun Provinsi Sulsel.


Kegiatan ini tidak saja dilaksanakan di Kota Makassar, bahkan meluas di beberapa kabupaten/kota di Sulsel dengan melibatkan ribuan hingga puluhan ribu warga setempat.


Gubernur Sudirman Sulaiman mengatakan, hadirnya kegiatan jalan sehat ini, juga merupakan bagian yang tak terpisahkan dari proses membudayakan peningkatan kualitas hidup sehat.


Menggalakkan gerakan ini sebagai upaya menjaga kebugaran tubuh. Selain itu, juga untuk meningkatkan kebahagian dan produktivitas kerja.


Gerakan ini sendiri merupakan olahraga aerobik berjalan yang rutin dilakukan Gubernur Indonesia termuda ini untuk menjaga kebugaran.

(*/SA)

baca berita dapat uang online
baca berita dapat uang online
pasang iklan banner 300x250 pewarta.co.id

Ketik kata kunci lalu Enter

close
banner pasang iklan 970x90 pewarta network